Alek Nagari Pacu Jawi Masih Jadi Wisata Budaya Favorit Masyarakat

    Alek Nagari Pacu Jawi Masih Jadi Wisata Budaya Favorit Masyarakat
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Ratusan ekor sapi ramaikan Alek Anak Nagari Pacu Jawi di Jorong Ampalu Ketek, Nagari Gurun, Kecamatan Sungai Tarab.

    Event tersebut dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian, pada Sabtu (23/7/2022) yang juga dihadiri ketua GOW Tanah Datar Patty Richi Aprian, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda Tanahdatar Hendri Agung Indrianto, Forkopimca Sungai Tarab, Ketua KAN, Wali Nagari serta pengurus olahraga pacu jawi, Ninik mamak serta masyarakat Nagari Gurun.

    Pacu jawi merupakan alek nagari yang awalnya dilaksanakan pasca panen saja. Namun, seiring berjalannya waktu kegiatan ini menjadi wisata budaya yang menarik kunjungan wisata lokal maupun mancanegara.

    Wakil Bupati Tanah Datar menyebut seluruh pihak terkait sangat mendukung event budaya alek nagari tersebut.

    "Alhamdulillah Tanah Datar tidak kekurangan event pariwisata dan alek nagari gurun pada pagi hari ini dengan kegiatan olahraga pacu jawi, ini luar biasa, ini event budaya dan tadi disampaikan panitia bahwa event ini terselenggara berkat kerja sama seluruh masyarakat, " ujar Richi Aprian saat ditemui di lokasi pacu jawi, Sabtu (23/7/2022).

    "Dan antusiasme dari peserta, dari warga bahkan tadi ada beberapa warga negara asing yang hadir, ikut untuk menyemarakkan alek nagari pacu jawi di jorong Ampalu, Nagari Gurun ini, " tambahnya.

    Ia berharap melalui event tersebut perekonomian masyarakat juga ikut meningkat.

    "Mudah-mudahan dengan kegiatan Satu Nagari Satu Event ini, tidak hanya eventnya saja yang sukses, tapi juga pertumbuhan perekonomian masyarakat juga terbantu dengan ini, " katanya.

    Di kesempatan yang sama, Ketua GOW Tanah Datar yang juga istri Wabup, Patty Rizal Richi Aprian menyebut dirinya sangat menikmati event tersebut.

    "Seru banget ya, karena ini pengalaman pertama saya untuk melihat pacu jawi, dulu dapat cerita aja dari bapak, sekarang benar-benar lihat langsung dan ternyata seru, " katanya.

    Salah seorang warga negara asing asal Spanyol Ovemo Cascona bersama keluarganya terlihat hadir di alek nagari pacu jawi tersebut. Ia menyebut dirinya sangat tertarik ingin melihat olahraga yang jadi wisata budaya khas Tanah Datar itu.

    "Sebelum kita datang kesini, kita lihat gambar dan foto dan kita sangat tertarik melihat itu, kita berekspektasi itu akan cukup menyenangkan dan kita tahu sedikit tentang nilai tradisional dari daerah ini dan ingin melihat bagaimana aslinya, " kata Ovemo.(JH)

    pacujawi tanahdatar
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Keren, Program Satu Nagari Satu Event Jadi...

    Artikel Berikutnya

    Delapan Fraksi DPRD Tanah Datar Sampaikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL

    Ikuti Kami